Rabu, 30 Maret 2011

Cara Membuat Email Gmail

Email adalah surat elektronik , berfungsi sebagai pengirim dan penerima pesan dalam berbagai format , teks,gambar,video dan lainnya . Banyak sekali kegunaan email terutama yang berkaitan dengan bisnis,membuat sebuah akun diinternet,mendaftar di jejaring sosial,belanja online dan masih banyak lagi. Layanan email ada yang berbayar dan ada yang gratis . Kali ini kita akan mencoba membuat email gratis dengan gmail milik google . Meskipun gratis tetapi layanan email gmail ini adalah yang terbaik dari layanan email gratis lainnya. Kelebihan email gmail adalah kapasitas simpan data yang besar dan penyaring email spam yang bisa di andalkan . Langkah langkah membuat email gmail adalah sebagai berikut

 Klik http://www.gmail.com
Setelah anda klik url diatas maka akan tampil seperti gambar dibawah ini , kemudian klik  "Buat akun" 


Isi formulir sesuai identitas anda

Nama depan : isi dengan nama depan anda
Nama Belakang : Isi dengan nama belakang anda
Nama login yang diinginkan :  ini adalah nama email anda nantinya

Kemudian  klik "cek ketersedian"
Jika nama email anda belum ada yang punya anda boleh melanjutkan , jika ada ganti dengan nama email yang lain

Pilih sebuah sandi : buat sandi yang mudah anda ingat minimal 8 karakter , huruf dan angka boleh digabung
Masukkan Kembali sandi :  Masukkan kembali sandi anda seperti diatas
Pertanyaan Rahasia : Pilih salah satu pertanyaan rahasia , misalkan anda memilih,  Siapa nama pertama guru anda ?
Jawaban : Masukkan jawaban sesuai pertanyaan rahasia diatas   ( bila perlu dicatat saja , karena suatu saat diperlukan jika anda lupa pasword  )
Email Pemulihan/sekunder  : Boleh dikosongkan , namun jika anda mempunyai email yang lain silahkan diisi
Lokasi : Tempat anda sekarang (indonesia)
Verifikasi kata :  isi dengan kata yang tersedia pada kotak dibawahnya , jika anda tidak bisa membacanya bisa diganti dengan cara klik tanda simbol disamping kanan kotak verifikasi kata
Klik Saya menerima Buat akun saya


Jika anda berhasil , maka tampilannya adalah seperti gambar dibawah ini , kemudian klik  "Tunjukkan akun saya"  Namun jika belum berhasil silahkkan diulang , biasanya kesalahan pada verifikasi kata

Sekarang email anda sudah selesai dan siap digunakan

Tidak ada komentar:

Posting Komentar